MUSIM GUGUR KETUJUH
Di musim gugur ketujuh
kenangan membeku dalam kotak pandora lusuh,
dedaunan jatuh di ujung kaki, seperti mimpi yang karam
resah mendamba mesra setiap bulir ingatan,
di rimbun dedaunan kering musim itu.
24 September 2015
CANGGUNG
Hawa sekelilingku berapi-api
menukar tahun-tahun sepi,
aku teperdaya
entah kekuatan apa yang membuat kau berpaling
udara menyesakkan
seolah menyekapku di gubuk tanpa ventilasi,
aku tertawan
entah keajaiban apa yang membuat kau terombang-ambing.
padahal, ia dalam keadaan indah dipandang. tapi, jiwaku bergantung.
entah menggantung sebagai kalung atau tas punggung.
Kafe Senorita, Desember 2017
KATA LOGIKA
Sepasang bola mata sesejuk samudera biru itu,
terlanjur menyekapmu
sihirnya tumpah ruah dan majenun
Ia beri ruang dalam banyak hal,
juga perubahan dan kenangan mahal,
Ia tawar tanpa ampun.
sepasang bola mataku terlanjur putih
kegilaan telah menukar warnaku
dari keseragaman yang hambar
Ia kunci diriku di laci akal,
sementara butuh lukamu bebaskanku.
5 Desember 2017
BINGKISAN
Untuk: Bumi
Kita bergumul dalam lahar juga rasa lapar
kau tak pernah mengenal aksaramu
yang kau tulis pada serangkai nada jemu,
setangkai harap pilu.
kau tersenyum lantang menipu hatimu
kau terkenang tubuhmu menyelam,
yang terperangkap alam bawah sadarmu
kau selubung derita yang meminta panggilan jiwa
kau tertawa,
ketika segenap perhatian tumpah ruah dan,
kesepian hanya bingkisan yang tak lagi mewah.
26 Juli 2018