WALI Kota Banjarbaru, H. M. Aditya Mufti Ariffin, membuka pameran seni rupa bertajuk “Musim Seni”, pada Minggu (19/01/2025), bertempat di Kopi Kala Banjarbaru

Pameran yang digelar oleh Art Production ini berlangsung dari tanggal 19-31 Januari 2025, dengan  menampilkan puluhan lukisan karya 6 pelukis dari Banjarbaru dan Banjarmasin, yakni Zaki, Farid, Melati, Gadis, Stevi, dan Riza.

Aditya mengapresiasi pameran dan berharap dapat menjadi motivasi dan percaya diri para pegiat seni rupa di Kalimantan Selatan untuk terus berkarya dan menampilkan hasil kreativitasnya, khususnya para perupa di Kota Banjarbaru.

“Dengan pameran ini mudah-mudahanan bisa memotivasi para pelaku seni di Kota Banjarbaru untuk bisa terus tampil memamerkan karyanya,” katanya.

Karya seni lukis, ucap Aditya, dapat mengungkapkan luapan emosi dari pelukis yang berisi pesan baik kepada masyarakat atau pemerintah.

“Melalui seni juga banyak emosi dari pelaku seni untuk berkomunikasi ke masyarakat atau pemerintah untuk menunjukkan emosi dan pesannya,” ungkapnya.

Aditya  menyatakan Pemerintah Kota Banjarbaru terus mendukung berbagai kegiatan kesenian di Kota Banjarbaru. Ia juga menyempatkan berkeliling mengamati tiap-tiap lukisan yang dipajang. (red/MedCenBJB)