Luar biasa warga Banjarbaru membanjiri halaman Balai Kota dan Lapangan Dr Murdjani Banjarbaru, pada Sabtu (20/8/22). Warga yang sebagian besar adalah pelajar sekolah itu mengikuti jalan santai dalam rangkaian peringatan HUT RI.

Kegiatan yang bertajuk “Jalan Sehat Merah Putih” diselenggarakan oleh Pemerintah Kota Banjarbaru melalui Disporabudpar Kota Banjarbaru bekerja sama dengan PGRI Kota Banjarbaru.

Antusias warga yang membludak, terbukti 10 ribu kupon doorprize yang disediakan panitia, ludes tak bersisa. Doorprize gerak jalan itu berhadiah utama sepeda listrik dan sepeda lipat.

Peserta jalan sehat pun dilepas secara simbolis oleh Wali Kota Banjarbaru, Aditya Mufti Ariffin didampingi Kepala Disporabudpar Kota Banjarbaru, Ahmad Yani Makkie serta Kepala SKPD lingkup Pemkot Banjarbaru lainnya.

Facebook Comments