SERIBU GAMBAR

bahkan seribu gambar
dalam lembar album itu
telah kulupa tajuknya
karena selalu wajahmu
yang dulu mampir
lalu diempas badai

: serpihan


AKULAH AIR

jika hutanhutan dihilangkan
tanah digali jadi kubangan
ke mana aku istirahat kalau tidak
ke kampung dan kota. masuki rumahrumah
ingin berdiam di sana sebab lelah oleh perjalanan
jauh – dari bukit tinggi, dari sungai
menyusuri ke paling rendah: rumah atau jalan
kota yang pikuk

“akulah air, takdir untukku adalah
mengalir. dan kau membuka jalanku
itu bukan ke pantai, namun
ke kampungkampung. kurendam
rumah di situ.”

jika hutanhutan kauhabisi, tambang kaugali
lalu dibiarkan lubang menganga, aku cari tempat lain
untuk istirahat. untuk jalanku penghabisan:
rumahrumah kurendamkan, jalanjalan kujadikan
laut. kalian kedinginan! “tapi, siapa yang merusak hutan
dan menggerusi tambang: di mana mereka kini
saat orangorang menangis gigil dan kehilangan
yang dipunyai?”

aku ingin menenggelamkan mereka juga,
sebab aku mengalir jauh kerena tangannya

1
2
Artikel sebelumnyaBIGI BIDAK
Artikel berikutnyaLAMUT DAN KISAH RADEN KASAN MANDI MEMPERSUNTING PUTRI MESIR
Lahir di Tanjungkarang, Lampung, dan sampai kini masih menetap di kota kelahirannya. Ia menulis puisi, cerpen, dan esai juga karya jurnalistik. Dipublikasikan di berbagai media massa terbitan Jakarta dan daerah, seperti Kompas, Republika, Jawa Pos, Suara Merdeka, Pikiran Rakyat, Lampung Post, Media Indonesia, Tanjungpinang Pos, dan lain-lain. Buku puisinya, Kini Aku Sudah Jadi Batu! masuk 5 besar Badan Pengembangan Bahasa Kemendikbud RI (2020), Tausiyah Ibu masuk 25 nomine Sayembara Buku Puisi 2020 Yayasan Hari Puisi Indonesia, dan Belok Kiri Jalan Terus ke Kota Tua dinobatkan sebagai 5 besar buku puisi pilihan Tempo (2020) Buku-buku puisi Isbedy lainnya, ialah Menampar Angin, Aku Tandai Tahilalatmu, Kota Cahaya, Menuju Kota Lama (memenangi Buku Puisi Pilihan Hari Puisi Indonesia, tahun 2014): Di Alunalun Itu Ada Kalian, Kupukupu, dan Pelangi, dan Kau Kekasih Aku Kelasi (2021). Kemudian sejumlah buku cerpennya, yakni Perempuan Sunyi, Dawai Kembali Berdenting, Seandainya Kau Jadi Ikan, Perempuan di Rumah Panggung, Kau Mau Mengajakku ke Mana Malam ini? (Basabasi, 2018), dan Aku Betina Kau Perempuan (basabasi, 2020). Isbedy pernah sebulan di Belanda pada 2015 yang melahirkan kumpulan puisi November Musim Dingin, dan sejumlah negara di ASEAN baik membaca puisi maupun sebagai pembicara. Beberapa kali juara lomba cipta puisi dan cerpen.